BAZNAS Mamuju Tengah Salurkan Paket Ramadan Bahagia di Karossa
06/03/2025 | Penulis: ZEIN
SAFARI RAMADAN
BAZNAS Kabupaten Mamuju Tengah - Kamis, 6 Maret 2025 BAZNAS Kabupaten Mamuju Tengah turut serta dalam rangkaian Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG), dilanjutkan dengan buka puasa bersama serta penyerahan paket Ramadan Bahagia di Masjid Nurul Ikhlas, Karossa, Kecamatan Karossa. Kegiatan ini merupakan bagian dari Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah.
Paket Ramadan Bahagia ini diberikan kepada imam masjid dan penerima manfaat Kartu Bantuan Zakat (KBZ) di Kecamatan Karossa. Secara simbolis, paket berisi sembako ini diserahkan oleh Bupati Mamuju Tengah, Dr. H. Arsal Aras, S.E., M.Si., bersama Wakil Bupati, Dr. H. Askary Anwar, S.Sos., M.Si., Ketua BAZNAS Kamsul, S.Sos., di Masjid Nurul ikhlas. Tujuan utama dari penyaluran ini adalah untuk mempererat hubungan antara muzaki (donatur) dan mustahik (penerima zakat), memastikan zakat, infak, dan sedekah memberikan manfaat nyata, serta membawa ketenangan dan kebahagiaan bagi semua pihak.
Acara ini turut dihadiri oleh Ketua BAZNAS Mamuju Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Tengah, Pj Sekda Mamuju Tengah, Kapolres dan Kapolsek Mamuju Tengah, Anggota DPRD Mamuju Tengah, serta Kepala OPD, Camat, dan para Kepala Desa se-Kecamatan Karossa.
Berita Lainnya
Zakat Pertanian: Warga Berikan Kepercayaan kepada BAZNAS Mateng
Evakuasi Rumah Warga Terancam Longsor di Gunung Rea
BAZNAS Mateng Salurkan Bantuan Pengobatan dan Biaya Rujukan bagi Warga yang Membutuhkan
BAZNAS Dukung Langkah Awal Muallaf: Wujud Kepedulian Umat
Bantuan Biaya Pendidikan: Rekomendasi Dewan Pendidikan
BAZNAS Dukung Langkah Awal Muallaf: Wujud Kepedulian Umat

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
