WhatsApp Icon

Safari Ramadhan di Masjid Al-Berkah BAZNAS Mamuju Tengah dan PEMDA Bagikan Paket Sembako

28/03/2024  |  Penulis: ZEIN

Bagikan:URL telah tercopy
Safari Ramadhan di Masjid Al-Berkah BAZNAS Mamuju Tengah dan PEMDA Bagikan Paket Sembako

Safari Ramadhan di Masjid Al-Berkah

BAZNAS MAMUJU TENGAH, 28 Maret 2024 - Memasuki hari ke-17 Ramadhan, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Mamuju Tengah bersama dengan Pemerintah Daerah setempat mengadakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Al-Berkah, Dusun Ngapaboa, Desa Topoyo, Kecamatan Topoyo. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian Safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah.

Dalam kegiatan ini, BAZNAS Mamuju Tengah menyalurkan paket ‘Ramadhan Bahagia’ yang berisi sembako, sebagai kelanjutan dari target distribusi 2500 paket sembako yang telah ditetapkan untuk dibagikan di wilayah Mamuju Tengah.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Mamuju Tengah, Dr. H. Arsal Aras, SE,. M.Si., Sekretaris Daerah Kabupaten Mamuju Tengah, H. Askary, S.Sos., M.Si., Kapolres Mamuju tengah AKBP Amri Yudhy S.,S.I.K., M.H, bersama dengan pimpinan I BAZNAS Mamuju Tengah, Murkama, S.Pd., dan berbagai pimpinan OPD.

Paket ‘Ramadhan Bahagia’ diserahkan secara langsung di Masjid Al-Berkah oleh Ketua DPRD Mamuju Tengah, Dr. H. Arsal Aras, SE,. M.Si., bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Mamuju Tengah, H. Askary, S.Sos., M.Si., kepada Imam masjid dan Pak camat diwakili, Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara muzaki (donatur) dan mustahik (penerima zakat), memastikan bahwa mustahik merasakan manfaat langsung dari zakat, infak, dan sedekah yang diterima, serta membawa ketentraman bagi muzaki dan kebahagiaan bagi mustahik.

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat